Pinogaluman, Pada Senin, (6/11) menjadi hari digelarnya grand final pemilihan Putra-Putri SMA Negeri 1 Pinogaluman. Acara yang bertempatan di SMA Negeri 1 Pinogaluman ini dimulai pada pukul 20.00 s/d selesai. Tujuan dari acara ini adalah Putra – Putri yang terpilih nantinya harus menjadi duta SMAPIN. Grand Final ini merupakan puncak dari seluruh rangkaian pelaksanaan pemilihan Putra – Putri SMAPIN 2023 yang telah melalui berbagai tahapan yakni penjaringan peserta, penentuan pasangan, pendalaman materi, kuis, dan public speaking.

Grand final ini juga memiliki serangkaian acara yakni dimulai dengan pembukaan, sambutan, cat walk berpasangan, show talent berpasangan, interview, problem solving, serta acara terakhir yaitu penentuan Putra – Putri SMAPIN.

Dalam sambutannya, Wawan Gintulangi. S.Pd, selaku Wkl Kepsek Bid. Kurikulum mengatakan jika menjadi duta harus mengetahui visi misi sekolah agar mengetahui apa tujuan, cita-cita, dan langkah apa yang akan dilakukan untuk mewujudkannya. “Saya berharap Putra – Putri SMAPIN nantinya memiliki karakter yang baik sebagai panutan di SMAPIN,” ungkapnya.

“Semoga dengan diadakannya pemilihan icon Putra – Putri SMAPIN ini dimana para siswa dapat mengasah kemampuan mereka sehingga mereka bisa menjadi generasi penerus SMAPIN yang mempunyai karakter, inovatif, kreatif,” ujar Ketua Panitia, Youke Mamalioo, S.Pd.

Seusai sambutan-sambutan, acara dilanjutkan dengan cat walk berpasangan, show talent berpasangan, interview dan problem solving, pada acara ini dijadikan pertimbangan dalam penentuan siapa yang menjadi Putra – Putri SMAPIN. namun acara yang ditunggu-tunggu adalah pengumuman 5 besar, 3 besar hingga pengumumuan pemenang Putra Putri SMA Negeri 1 Pinogaluman tahun 2023.

Kemeriahan berlangsung hingga diumumkan Putra – Putri SMAPIN, yang diraih oleh Putra Afdal Amala dan Putri Rizka Fitri Wulandari. Setelah Pemilihan ini, bukan hanya Pemenang Putra dan Putri Sekolah tepilih saja yang akan menjadi Icon Sekolah, ke sepuluh pasang yang tampil di Grand Final pun akan menjadi Icon Sekolah.